Today Top Reading

Sunday, January 27, 2013

Temukan Jalan Kebahagiaan Melalui Bisnis dari Rumah

Find your way to happiness through business @ Home atau temukan jalan kebahagiaan melalui bisnis dari rumah merupakan sebuah jalan yang coba saya lalui dan pelajari.

Beberapa cara melalui jalan tersebut adalah dengan cara:

  1. Thankful Management. Setelah bangun dari tidur, setiap pagi usahakan saat membuka mata pertama kali, kata pertama yang kita ucapkan adalah" terima kasih ya Allah atas kehidupan hari ini yang membahagiakanku". Ucapkan selalu kata terima kasih dan bersyukurlah setiap hari. Sebaiknya kita mulai juga dengan menghitung minimal 5 hal yang patut kita syukuri. Percayalah semakin sering kita bersyukur maka perasaan bahagia semakin lama semakin tumbuh dan berkembang. Di dalam Al quran sendiri disebutkan bahwa jika kita bersyukur maka nikmat yang kita terima akan semakin bertambah. 
  2. Giving Management: Setiap hari, usahakan memberi manfaat pada saat kita sudah mulai bangun dari tempat tidur. Memberi manfaat ini, misalnya minimal kita dapat meringankan pekerjaan orang lain. Misalnya membereskan kembali tempat tidur atau sekedar membersihkan lantai atau kamar. Hal ini biasanya tidak memakan waktu lebih dari 1 menit. Jika anda seorang ayah, berilah anak anda uang untuk keperluannya hari ini. Jika anda seorang yang tidak memiliki uang, minimal berilah senyuman kepada orang yang baru pertama kali anda temui saat kita bangun di pagi hari. 
  3. Joy Management: Lakukan hal-hal yang paling anda sukai. Biasanya kita akan lebih bersemangat jika kita melakukan hal yang paling kita sukai. Jika anda senang berolah-raga, lakukan olah raga di pagi hari. Saya biasanya melakukan hal yang saya sukai dengan mencuci mobil kesukaan saya. Mencuci mobil dapat membakar kalori dan sekalian dapat membersihkan mobil agar terlihat cantik. Saat kendaraan anda terlihat cantik, maka otomatis anda akan tersenyum dan merasa bersyukur telah memiliki kendaraan yang siap mengantar anda kemanapun kita ingin pergi. 
  4. Forgiveness Management: Upayakan selalu memaafkan orang-orang yang pernah melukai atau menyakiti perasaan kita. Proses memaafkan bisa dengan mengucapkannya dan mendengarkannya dengan hati. Misalnya kita mengucapkan: "Saya memaafkan orang-orang yang telah menyakiti saya." Saya memaafkan mereka....ya Allah. Ucapkanlah berkali-kali sambil membayangkan wajah orang-orang yang telah menyakiti kita.
  5. Time Management: Investasikan waktu anda sebesar-besarnya untuk kebahagiaan keluarga dan orang-orang yang anda cintai. Pada saat kita menginvestasikan waktu kita kepada keluarga, maka lambat laun keluarga akan memberikan waktunya yang berharga juga untuk kita. Karena saya adalah Muslim, maka saya menggunakankan waktu-waktu shalat sebagai acuan waktu pengaturan waktu. Misalnya waktu shalat dhuha adalah waktu "meeting" kepada sang Maha Pencipta. Setelah "meeting" kepada Sang Maha Pencipta, barulah kita melakukan aktifitas kita. Ibadah kepada Tuhan sangat penting untuk mengikutkan rencana baik Tuhan bagi kehidupan kita selama satu hari ini. Dalam berbisnis dari ruamh Time Management merupakan kelebihan dan keuntungan tersendiri. Karena kita bisa mengatur waktu sesuai dengan keinginan kita.
  6. Health Management: Jagalah kesehatan, yang dimulai dari apa yang kita makan. Makanan yang baik adalah makanan yang segar dan tidak bernyawa atau yang memiliki unsur hewani. Tapi jika memang anda menyukai makan kambing atau sapi misalnya, usahakan hanya memakannya sekali-kali saja atau 1 kali sebulan saja. Semakin sehat makanan kita, maka semakin sehat tubuh kita, dan jika tubuh kita semakin sehat makan jiwa kita akan semakin mudah memperoleh perasaan bahagia. 
  7. Mindset Management: Banyak orang menganggap bahagia itu memiliki persyaratan. Padahal sebenarnya bahagia itu tidak memiliki syarat. Bahagia itu tidak harus meminta ijin kepada orang tua, kepada atasan atau kepada keluarga kita. Bahagia itu adalah hak kita. Bahagia itu tidak membutuhkan materi, karena kebahagiaan yang sebenarnya adalah pada saat kita merasa bersyukur. 
  8. Spiritual Business Management: Temukan bisnis yang anda sukai dan anda cintai yang dapat anda lakukan walaupun anda tidak digaji sekalipun. Bisnis yang dimulai dengan spirit cinta, akan menghasilkan bisnis yang ber"jiwa". Setiap bisnis sebenarnya juga memiliki jiwa, yang biasanya jiwa bisnis tersebut diturunkan dari sang pemilik bisnis. Semakin mulia niat kita dalam berbisnis, maka semakin baik dan mulia bisnis yang kita kembangkan. Bisnis yang baik adalah bisnis yang berorientasi pada Tuhan (God Oriented). Bisnis yang berorinetasi pada Tuhan, uang bukanlah tujuan utama. Tapi tujuan utama adalah "memuaskan" Tuhan. Jadi mencari tahu bagaimana memuaskan keinginan Tuhan. Jadi Bisnis merupakan pengabdian yang tulus kepada Tuhan dengan melayani dan memberi manfaat kepada seluruh mahkluk ciptaan Tuhan.  



Friday, January 25, 2013

5 Cara Unik Marketing from Home:

5 Cara Unik Marketing from Home...


  • Time Management: Investasikan sebagian besar waktu kita untuk fokus pada bisnis yang dimulai dari rumah. Gunakan waktu kita untuk belajar, “brain storming”, dan imagination. Marekting from Home, sangat fleksible dalam hal waktu, kebebasan dalam mengelola waktu adalah salah satu cara paling efektif dalam mencapai tujuan kita. Gunakan “Time Planning” yang berpusat pada “God Orientation”. Dalam hal ini, jika seorang muslim memiliki tujuan utama untuk mengabdi kepada Tuhan yang Maha Esa, maka aturan waktu yang utama berdasarkan pada waktu shalat. Jadwal meeting pertama kali dilakukan kepada Tuhan di saat shalat Tahajjud atau pada Shalat Subuh. Disinilah kita membuat Time Planning untuk rencana kerja selama 1 hari. Pada waktu Dhuha, kembali kita melakukan “Spiritual Meeting” kepada “Sang Maha Pengatur” tentang bagaimana rencana pengaturan kerja kita untuk beberapa jam sebelum shalat Dhuhur dan begitu seterusnya. Setiap hari minimal kita melakukan 5 x ibadah yang merupakan salah satu cara mengikutsertakan Tuhan dalam pengelolaan waktu kehidupan kita. Bayangkan jika yang mengatur seluruh alam semesta adalah bagian terpenting dalam setiap manajemen waktu kita, kira-kira hal apakah yang akan terjadi?. Tentunya akan banyak kejadian-kejadian yang terjadi yang diluar kemampuan kita namun dapat terjadi karena adanya andil Tuhan yang Maha Kuasa.
  • Heart Management: Mulailah berusaha dengan menggunakan hati dan rasa cinta. Kita perlu mencatat semua hal yang kita sukai dan cintai dengan setulus hati. Dalam setiap usaha hati adalah jiwanya atau “the spirit”. Segala sesuatu yang dimulai dengan cinta akan membangun sebuah Maha Karya yang dahsyat luar biasa. Perhatikanlah setia produk atau jasa yang dimulai dengan rasa cinta yang tinggi maka akan menghasilkan produk atau jasa yang berkualitas. Lihatlah bangunan Madinah, Taj Mahal, Borobudur, The Burj Dubai, KFC, Hilton dan lain-lain semua produk tersebut dibuat dengan rasa cinta yang Maha Tinggi dan pada akhirnya menghasilkan produk-produk yang berkualitas Maha Tinggi yang menghampiri sifat Sang Maha Tinggi Allah SWT. Buatlah produk atau jasa yang anda sukaim jika belum dapat membuatnya carilah produk tersebut dan bagikan kepada orang-orang yang membutuhkan. Tentunya dalam mem”bagi”kan kepada orang-orangitulah nantinya kita akan mendapatkan “bonus” berupa penghargaan pemberian uang. Jadi uang bukanlah tujuan utama, uang adala sebuah penghargaan terhadap sebuah produk atau jasa yang telah dimanfaatkan oleh setiap makhluk Tuhan.
  • Online Strategy Management: Internet adalah lokasi yang paling pesat dalam perkembangannya di era sekarang ini. Kita bisa kagum dan hanya menjadi penonton kehebatan internet atau menjadi salah satu pemain yang berkecimpung dalam dunia internet. Gunakanlah bisnis anda secara online.  Buatlah situs tentang anda dan produk/jasa anda. Pembuatan situs anda pribadi berguna untuk membangun “trust” bahwa anda mencurahkan seluruh diri anda kepada bisnis anda. Kemudian buatlah situs tentang produk/jasa yang anda miliki. Adabanyak cara dalam membuat situs ini, namun untuk pemula saya sarankan menggunakan blogger atau wordpress. Ini karena penggunaannya sangat mudah dengan biaya yang nyaris nol.  
  • Proactive Management: Setiap usaha yang dijalankan harus benar-benar dilakukan dan dikelola setiap hari. Jangan pernah membiarkan “tanah” anda menganggur. Karena tanah yang tidak dikelola akan menjadi tanah yang ditumbuhi rumput liar yang semakin lama semakin sulit untuk dirapikan kembali. Begitu juga jika kita telah memiliki sebuah situs maka situs tersebut harus benar-benar dikelola dan dipantau setiap hari. Jangan duduk diam dan berharap sebuah keajaiban, lakukan sesuatu yang kreatif dan bermanfaat sesuai dengan minat kita dan perhatikan apa yang terjadi.
  • Marketing Strategy Management: Gunakan strategi marketing untuk mulai memasarkan produk atau jasa yang kita miliki. Untuk tahap awal lakukan “niche target market” atau melakukan tindakan pemasaran yang berfokus pada celah pasar yang kecil terlebih dahulu. Semakin fokus kita pada target market tertentu, maka kemungkinan peluang kita untuk menguasai dan memenangkan persaingan.  Dalam strategi marketing kita perlu mempelajari beberapa “marketing wepon” untuk memudahkan kita dalam mentarget pasar sasaran kita. Salah satu marekting wepon yang murah dengan biaya nyaris tidak ada adalah dengan memasang iklan gratis (Marketing Advertisement) pada internet. Cara ini terbukti powerful dalam menghasilkan rezeki bagi kita yang dapat dimulai hanya dari rumah.   


Related: Temukan Jalan Kebahagiaan Melalui Bisnis dari Rumah

Thursday, January 24, 2013

Mengapa Harus Pasang Iklan?

Saat makan siang, ada sebuah produk minuman yang kami minum yang kami beli di FoodHall Grand Indonesia. Tiba-tiba anak saya Zayyan yang masih berusia 12 tahun berkata kepada kami semua yang sedang makan siang bersama. "Kenapa sih orang pada pasang iklan?", " trus kalo mereka pasang iklan itu artinya produknya nga laku dong?".....

Sayapun langsung tersenyum bercampur bangga, sang anak dapat berpikir sampai kesana, walaupun hanya melihat sebuah botol minuman yang akan diminumnya....

Saya jadi teringat, bahwa sebuah perusahaan yang tidak beriklan bagaikan seorang cowok yang mengedipkan matanya pada seorang cewek di tengah kegelapan malam di hutan. 

Artinya....
Bagaimana seorang cewek yang ditarget sang cowok untuk mengenal dirinya jika sang cowok melakukannya di tengah kegelapan malam, di hutan pula lagi....

Begitu juga dengan perusahaan.
Bagaimana mungkin konsumen mengetahui produk atau jasa kita jika kita tidak memasang iklan?

Iklan adalah sangat penting untuk membangun pengetahuan (cognitive) akan adanya produk atau jasa kita. Apa manfaat yang akan mereka terima jika memakai produk atau jasa kita. 

Setelah mereka mengetahui produk atau jasa kita, maka bagaimana mereka  menyukai atau kalau perlu mencintai produk atau jasa kita (affective).

Setelah mereka menyukai produk / jasa kita, bagaimana caranya agar para pelanggan mau membeli atau menggunakan produk dan jasa kita. 

Untuk tahap awal usaha, maka iklan adalah sangat penting untuk menciptakan kesadaran akan keberadaan produk yang pasarkan. 

Jika kesadaran akan produk dan jasa kita telah tercipta, maka tahap berikutnya adalah membuat pelanggan menyukainya lalu yang terakhir setelah menyukainya, maka diharapkan membeli produk dan jasa kita.

Untuk menciptakan kesadaran inilah, dibutuhkan beragam kreatifitas dan imaginasi. Karena semakin kreatif iklan tersebut maka semakin memudahkan konsumen dalam melirik dan mencari tahu ada apa dibalik pesan yang telah disampaikan oleh si pemasang iklan. 




SEO Marketing, Strategi Marketing Mengoptimalkan Tulisan Anda pada Google

Ada beberapa cara simple, namun dapat menghasilkan hasil yang dahsyat agar tulisan kita mudah terdeteksi oleh Google Search Engine, diantaranya adalah dengan menggunakan strategi:



  • The Power of Writing: Untuk mempermudah Google mencari situs kita, jadilah penulis yang aktif. Semakin aktif anda menulis maka biasanya, semakin mesin pencari melirik tulisan anda. Misalnya jika saya ingin Google mudah mencari keyword "Rumah Bisnis" maka yang saya lakukan adalah lebih aktif menulis tentang bisnis yang dimulai dari rumah. Dan berupaya fokus pada bidang tersebut. 
  • The Power of Link: Usahakan ada banyak link yang menuju pada situs kita. Semakin banyak yang mereferensikan situs kita, maka semakin mudah Google mencari situs kita. Intinya adalah semakin banyak manfaat yang kita berikan, maka semakin banyak orang yang mereferensikan kita kepada orang lain. Jadi tetaplah fokus menulis hal-hal yang menarik dan bermanfaat. Usahakan juga untuk menggunakan "blinking strategy" atau "brain storming strategy".
  • The Power of Submission: Daftarkanlah situs anda pada Google, jangan menunggu Google yang mencari anda. Daftarkanlah situs anda pada Google pada Webmaster google.
  • The Power of Target: Untuk tahap awal, usahakan melakukan strategi niche target market. Perkecil wilayah target anda untuk mempermudah penguasaan medan market. Misalnya jika anda menjual bisnis pakaian muslim di bsd, usahakan melakukan target market khusus wilayah bsd terlebih dahulu. Fokus pada kata kunci di bsd dan fokuslah pada pelanggan bsd terlebih dahulu. Jika nantinya usaha anda semakin besar, maka kedepannya boleh melakukan ekspansi ke wilayah lainnya.









Wednesday, January 23, 2013

Manajemen Blusukan Jokowi, Khas Nabi

Manajemen Blusukan khas Jokowi sebagai Gubernur DKI Jakarta membawa pro kontra terutama tidak terlalu disetujui oleh Gubernur DKI Jakarta sebelumnya. Padahal Manajemen Blusukan Khas Jokowi ini sebenarnya sangat disukai oleh masyarakat pada umumnya. 

Manajemen Blusukan khas Jokowi ini, setiap hari tidak hanya duduk di kantor dan menerima laporan dari para staffnya. Namun sebaliknya Jokowi malah menerapkan sistem manajemen lapangan atau blusukan. 

Jokowi setiap hari datang dan berkunjung ke lokasi rumah kumuh, pasar, lokasi bencana, kantor pemerintahan dan lokasi-lokasi lain untuk mengecek kondisi lapangan secara langsung. Ini adalah Control Management terbaik, karena dengan turun ke lapangan dan melihat sendiri serta mendengar langsung permasalahan yang terjadi, maka Jokowi dapat dengan mudah dan cepat menyelesaikan permasalahan yang biasanya sudah berlangsung sekian lama. 

Manajamen Blusukan khas Jokowi sebenarnya telah sejak ribuan tahun lalu dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW. Nabi Muhammad SAW sendiri sering datang dan berkunjung ke setiap rumah dan lokasi untuk melakukan silaturahmi. Dalam silaturahmi itulah ada banyak informasi dan permasalahan yang biasanya disampaikan kepada Nabi. Dan nabi langsung memberikan solusi-solusi terbaik yang dapat menyelesaikan masalah masyarakat baik di dunia maupun di akhirat kelak. 

Silaturahim sendiri berasal dari bahasa Arah yang berarti shilah yaitu hubungan dan rahim adalah kasih sayang. Jadi Silaturahmi adalah jalinan kasih sayang antara sang tamu dengan orang yang didatangi. 

Dengan adanya silaturahmi inilah masyarakat banyak yang menaruh kasih sayang kepada Jokowi sang pemimpin DKI Jakarta. 

Manajemen Blusukan adalah Manajemen Silaturahmi yang dilakukan Nabi sejak jaman dahulu yang diterapkan setiap hari oleh Joko Widodo. 

Dalam Manajemen Blusukan khas Jokowi ini, fungsi manajemen seperti planning, organizing, actuating dan controlling terbukti dapat dilaksanakan secara cepat dan optimal. Terutama pada fungsi Controlling Management. 

Manajemen Blusukan menngoptimalkan fungsi Controlling Management dengan mengetahui akar masalah yang sedang dihadapi masyarakat. Ini hanya bisa dilakukan dengan baik jika ada unsur silaturahim atau hubungan kasih sayang yang dicurahkan Jokowi kepada masyarakatnya. Tanpa ada unsur hati yang benar-benar ikut merasakan masalah yang dihadapi masyarakatnya, maka Manajemen Blusukan akan sulit untuk menyelesaikan masalah.

Disinilah kepiawaian Jokowi dalam Eksekusi atau Actuating Management. Setiap permasalahan langsung ditampung, dan dengan segera dicarikan solusi yang tepat dengan menghadirkan hubungan hati nurani antar sesama manusia. Kehadiran hati Jokowi inilah yang sampai saat ini, masih banyak pemimpin di Indonesia yang sulit mengimplementasikannya. 

Karena Cinta Nabi kepada umatnya melebihi segalanya, maka Sang Nabi Muhammad SAW juga memperoleh curahan cinta dari umatnya dengan banyaknya shalawat nabi yang selalu dikumandangkan. Begitu juga Jokowi jika blusukan ke masyarakat banyak yang mengelu-elukan beliau dengan kata-kata "hidup Jokowi" seolah-olah mereka mengucapkan shalawat kepada "Sang Nabi...."

Jokowi, betul-betul telah menjadi Super Hero bagi masyarakat karena begitu banyak hal positif yang telah dan selalu dilakukannya untuk menyelesaikan permasalahan yang terjadi (problem solving management).

Manajemen khas Jokowi ini, bisa kita saksikan setiap hari dan seolah-olah membuat kita kagum karena seringnya beliau bersilaturahmi, maka seolah-olah kitapun mulai jatuh cinta dengan kebaikan hatinya....

Bayangkan, jika kita menggunakan Silaturahim Management setiap hari.....kira-kira apa yah yang akan kita peroleh?......
Bayangkan, jika setiap hari kita bisa membantu memberi solusi kepada setiap permasalahan orang lain, kira-kira cinta apakah yang akan kita peroleh.....

Bayangkan, jika setiap pemimpin di Indonesia menggunakan Manajemen Blusukan atau Manajemen Silaturahim untuk menyelesaikan setiap akar masalah yang terjadi di Indonesia, saya rasa Indonesia akan semakin pesat maju dan berkembang yang semoga pada akhirnya dapat memberikan kesejahteraan bagi seluruh manusia Indonesia.







Tuesday, January 22, 2013

Manajemen Efektif dan Efisien


Apa itu Manajemen?

Manajemen secara sederhana dapat dikatakan mengelola sesuatu dengan cara yang efektif dan efisien. 

Secara umum, manajemen merupakan sebuah proses perencanaan (PLANNING), pengorganisasian (ORGANIZING), pengaksian (ACTUATING), dan pengontrolan (CONTROLLING) untuk mencapai target secara efektif dan efisien.

Jadi, jika suatu proses target perencanaan yang telah tercapai secara efektif dan efisien dikatakan sebuah proses yang memiliki manajemen yang berkualitas.

Lalu kemudian, apa itu efektif dan efisien? 


Sesuatu dikatakan efektif jika proses perencanaan sesuai dengan target yang telah kita tetapkan. Secara umum, efektif mengacu pada tujuan. Semakin dekat proses yang kita peroleh dengan target tujuan kita maka semakin efektif proses manajemen yang kita lakukan.

Sedangkan dikatakan efisien jika kita dapat mencapai tujuan dengan waktu yang sesuai dengan biaya hemat dalam mencapai suatu tujuan. Secara sederhana efisien mengacu pada biaya dan waktu yang tepat dalam mencapai sasaran. Semakin sedikit waktu dan biaya yang dibutuhkan dalam mencapai tujuan maka semakin efisien proses yang kita lakukan

Contoh sederhana sehari-hari adalah jika kita ingin ke Jakarta dari Tangerang, maka dapat dikatakan kendaraan yang paling efektif dan efisien adalah dengan menggunakan kendaraan motor. Mengapa? 

Karena motor memiliki waktu yang lebih cepat tiba ke tujuan dan juga memiliki biaya yang paling hemat ke tujuan.

Namun, efektifitas dan efisiensi seseorang tidak semata-mata bergantung target, waktu dan biaya yang hemat saja. 

Ini juga tergantung pada berbagai hal. 

Misalnya jika hujan, apakah motor dapat menjadi kendaraan yang efektif dan efisien untuk mencapai tujuan kota Jakarta?....

Jadi, Manajemen sebenarnya tidak hanya berfokus pada efektifitas dan efisiensi semata namun juga memiliki ketergantungan dengan bidang-bidang lainnya yang pada akhirnya bisa jadi di suatu waktu tertentu Manajemen tersebut cocok untuk dilakukan, namun bisa jadi juga dalam suatu periode waktu tertentu strategi manajemen lain juga dapat diterapkan, semua tergantung dengan kondisi yang memang juga selalu mengalami perubahan. 

Manajemen digunakan untuk membantu manusia dalam mencari cara yang paling efektif dan efisien dalam mencapai tujuan. 

Setiap tujuan berbeda-beda untuk itu strategi manajemenpun berbeda-beda. 

Keahlian dalam bidang Manajemen tertentu, belum tentu bisa menjadikannya ahli dalam bidang yang lain. 

Namun secara umum manajemen mampu memberikan ilmu dalam tata kelola fikiran dan hati untuk menggapai target-target tertentu. 

Ilmu Manajemen adalah ilmu seni untuk itu setiap orang memiliki ciri khasnya masing-masing dalam menerapkan ilmu Manajemen. 





Monday, January 21, 2013

Manfaat Penting dalam Pemasaran dari Rumah (Marketing from Home)


6 Manfaat Marketing from Home:

  1. Effective. Pemasaran yang dilakukan dari rumah dengan menggunakan online marketing, dapat menjangkau pelanggan yang sesuai dengan target kita. Efektifitas ini sesuai dengan kata-kata yang menjadi acuan pencarian pada Google Search Engine atau mesin pencari lainnya. Dalam hal ini, setiap kali orang memikirkan tentang kata "rumah bisnis" maka yang tampil adalah RumahBisnisIndonesia.com yang memang memfokuskan diri dalam membantu dalam pengembangan bisnis-bisnis yang dimulai dari rumah. 
  2. Efficient. Marketing from Home sangat efisien dalam hal biaya. Biaya yang dikeluarkan sangat murah dan hemat. Ada banyak cara yang bisa kita lakukan dalam melakukan strategi pemasaran online. Begitu juga ada banyak situs online yang menyediakan iklan gratis bagi produk dan jasa kita. 
  3. Easy Transaction. Marketing from home memudahkan kita dalam bertransaksi bahkan tanpa perlu bertatap muka. Sering kali saya melakukan transaksi tanpa bertatap muka secara langsung dengan orang yang menggunakan jasa rental mobil yang saya kembangkan. Kebanyakan pelanggan memberikan kepercayaan yang tinggi kepada usaha yang berbasis online dan juga yang telah memiliki nama yang baik dalam bisnis online marketing. 
  4. Easy Controling. Pemasaran dari rumah dapat lebih mudah dalam pengawasan terutama dalam menganalisa statistik pelanggan kita. Umumnya banyak program yang dapat membantu kita dalam menganalisa jumlah pelanggan yang telah mampir ke dalam situs online kita. Misalnya dalam situs blogger dan google ada feature yang memungkinkan kita dalam menganalisa traffic yang masuk ke dalam situs kita dan kata-kata kunci mana yang menjadi tujuan pelanggan kita.
  5. Easy Development. Pemasaran dari rumah mudah untuk dikembangkan dalam hal manajemen dan komunitasnya. Manajemennya bisa kita kelola sendiri dan komunitasnya bisa berkembang dengan membuat berbagai group pada sosial media yang ada seperti Facebook, Twitter, Blogger, Google+, Youtube dan lain-lain.
  6. Time Freedom. Marketing from home, memberikan kepada kita kebebasan dalam mengatur waktu. Karena saya Islam, maka waktu shalat adalah yang utama, karena tujuan utama hidup adalah untuk mengabdi kepada Tuhan Sang Maha Pencipta. Untuk itu saya sangat membutuhkan kemerdekaan dalam mengelola waktu. 

Keuntungan Marketing from Home


6 Manfaat Marketing from Home:
  1. Effective. Pemasaran yang dilakukan dari rumah dengan menggunakan online marketing, dapat menjangkau pelanggan yang sesuai dengan target kita. Efektifitas ini sesuai dengan kata-kata yang menjadi acuan pencarian pada Google Search Engine atau mesin pencari lainnya. Dalam hal ini, setiap kali orang memikirkan tentang kata "rumah bisnis" maka yang tampil adalah RumahBisnisIndonesia.com yang memang memfokuskan diri dalam membantu dalam pengembangan bisnis-bisnis yang dimulai dari rumah. 
  2. Efficient. Marketing from Home sangat efisien dalam hal biaya. Biaya yang dikeluarkan sangat murah dan hemat. Ada banyak cara yang bisa kita lakukan dalam melakukan strategi pemasaran online. Begitu juga ada banyak situs online yang menyediakan iklan gratis bagi produk dan jasa kita. 
  3. Easy Transaction. Marketing from home memudahkan kita dalam bertransaksi bahkan tanpa perlu bertatap muka. Sering kali saya melakukan transaksi tanpa bertatap muka secara langsung dengan orang yang menggunakan jasa rental mobil yang saya kembangkan. Kebanyakan pelanggan memberikan kepercayaan yang tinggi kepada usaha yang berbasis online dan juga yang telah memiliki nama yang baik dalam bisnis online marketing. 
  4. Easy Controling. Pemasaran dari rumah dapat lebih mudah dalam pengawasan terutama dalam menganalisa statistik pelanggan kita. Umumnya banyak program yang dapat membantu kita dalam menganalisa jumlah pelanggan yang telah mampir ke dalam situs online kita. Misalnya dalam situs blogger dan google ada feature yang memungkinkan kita dalam menganalisa traffic yang masuk ke dalam situs kita dan kata-kata kunci mana yang menjadi tujuan pelanggan kita.
  5. Easy Development. Pemasaran dari rumah mudah untuk dikembangkan dalam hal manajemen dan komunitasnya. Manajemennya bisa kita kelola sendiri dan komunitasnya bisa berkembang dengan membuat berbagai group pada sosial media yang ada seperti Facebook, Twitter, Blogger, Google+, Youtube dan lain-lain.
  6. Time Freedom. Marketing from home, memberikan kepada kita kebebasan dalam mengatur waktu. Karena saya Islam, maka waktu shalat adalah yang utama, karena tujuan utama hidup adalah untuk mengabdi kepada Tuhan Sang Maha Pencipta. Untuk itu saya sangat membutuhkan kemerdekaan dalam mengelola waktu. 

Sunday, January 20, 2013

Senjata Pemasaran yang Efektif dan Efisien "The Effective and Efficient Marketing Weapon"

Ada yang mengatakan bisnis adalah sebuah perang pemasaran dan strategi pemasaran. Dalam strategi perang ini maka dibutuhkan senjata-senjata yang cukup efektif mencapai target kita dan terbukti efisien dalam menghemat biaya operasional terutama dalam sebuah perang "gerilya" melawan kekuatan yang lebih besar daripada kekuatan pemasaran kita. 

Adapun senjata-senjata pemasaran yang dapat kita gunakan dalam "perang pemasaran" ini adalah sbb:

  1. Name Card Weapon, senjata pemasaran ini adalah senjata yang termurah dan efisien. Senjata ini bagaikan pisau lipat yang mudah dibawa kemana-mana, namun cukup efektif dalam mendapatkan pelanggan. 
  2. Free Gift Weapon, setiap orang umumnya menyukai jika diberikan sesuatu apalagi gratis. Berikan hadiah gratis bagi setiap orang dan suatu hari anda akan menjadi saksi kekuatan ini dari pemberian ini. Percayalah, setiap pemberian tidak ada yang sia-sia. 
  3. Logo Weapon, buatlah logo yang unik dan menarik. Semakin sering logo kita terlihat maka semakin baik posisi usaha kita dalam benak pelanggan.
  4. Signage Weapon, setiap papan petunjuk dapat membantu para pelanggan dalam membantu menemukan kebutuhan dan keinginan mereka. 
  5. Online Weapon, buatlah usaha yang kita kembangkan menjadi bisnis online yang mudah dihubungi kapan saja 24 jam. Bisnis online adalah salah satu bisnis yang sangat cepat dalam meraih pelanggan. Bayangkan hanya hitungan menit informasi dapat disebar dengan sangat cepat.  
  6. WOM - Word of mouth communication atau ketuk tular. Adalah senjata yang cepat dan mampu meraih pelanggan dalam jumlah yang signifikan. Semakin banyak yang memperoleh manfaat dari bisnis kita maka akan semakin banyak pelanggan yang mengantri ingin terlayani dengan bisnis yang kita jalankan. 
  7. Sharing, jangan pelit dalam berbagi ilmu. Bagilah ilmu kita kepada orang-orang yang membutuhkan, dan kalau perlu bagikan ilmu kita dengan gratis. 
  8. Referral, hargai setiap usaha pelanggan kita dalam memberikan referensi kepada orang lain. 
  9. Telephone, telepon adalah salah satu alat peraih dan penerima pelanggan yang merupakan salah satu pintu dalam masuknya uang ke dalam bisnis kita. 
  10. Location, Dulu lokasi usaha harus berada di jalanan utama. Namun saat ini, lokasi yang terpenting adalah Internet. Internet telah membuat banyak orang menjadi entrepreneur-entrepreneur sukses yang dapat dimulai dengan sebuah komputer.
  11. Relationship. Jagalah setiap hubungan baik terutama teman dan sahabat kita. Biasanya mereka justru datang membuka pintu rezeki kita pada saat kita lagi membutuhkan pelanggan. Contoh kecil yang saya alami adalah dari semua sahabat yang saya kenal, hampir semuanya telah dan pernah menyewa mobil yang saya sewakan walaupun tentunya dengan harga yang spesial.
  12. Barter. Banyak sebenarnya pelaku bisnis melakukan bisnis tapi tanpa menggunakan uang. Misalnya sebuah koran memberikan iklan gratis kepada pemilik usaha, namun pihak koran memperoleh kesempatan meraih pelanggan koran yang lebih banyak karena pemilik usaha tersebut memiliki "nama" yang dapat mendongkrak image koran tersebut.
  13. Brochure. Gunakan brosur yang konvensional dan juga brosur elekronik. Efektifitas brosur biasanya baru terlihat sekitar 3 bulan kemudian. 
  14. Articles. Menulis artikel adalah sebuah senjata pemasaran yang murah meriah. Semakin banyak tulisan kita yang berfokus pada bisnis kita, maka orang akan semakin mengenal kita dan bisnis yang kita jalankan. 
  15. Advertisement. Iklan bisa kita jalankan dengan cara konvensional dengan memasang iklan di jalan atau di media massa. Iklan bisa kita lakukan juga pada media online. Umumnya iklan di media online diberikan secara gratis pada masa-masa promosi. 
  16. Computer atau laptop. Senjata ini bisa menjadi sangat dahsyat bila kita gunakan. Gunakan komputer yang terkoneksi secara online untuk penyebaran informasi dan data. 
  17. Customer List. Gunakan daftar pelanggan dalam memberikan informasi usaha kita. 
  18. Smart handphone. Gunakan smart handphone seperti blackberry dalam memasarkan produk. Saya pernah memiliki pengalaman menjual rumah dalam masa waktu hanya 1 hari terjadi transaksi penjualan hanya dengan menggunakan feature broadcast yang ada pada blackberry. 
  19. Yourself. Anda adalah seorang jenderal dalam peperangan pemasaran. Keterlibatan kita dalam setiap peperangan akan membantu kita mengetahui kekuatan dan kelemahan usaha kita. Jangan pernah meninggalkan peperangan kecuali anda sudah yakin akan menjadi pemenang. 

Memulai Bisnis Beternak Mobil

Memulai usaha beternak mobil, bisa kita mulai dengan hanya 1 unit mobil terlebih dahulu. 1 unit mobil ini, bisa kita dapatkan dari mana saja, namun cobalah terlebih dahulu dari milik kita sendiri. 

Jika kita tidak memiliki unit mobil yang bisa kita ternakkan bisa kita mulai dengan meminjamnya ke IMF. IMF adalah singkatan dari Istri, Mertua atau Family umumnya. Namun, saya sarankan lebih baik ke keluarga yang paling dekat dan yang paling kita dapat andalkan baik dalam suka maupun duka. Mengapa? karena dalam setiap proses perjuangan, nantinya akan banyak kendala yang akan kita hadapi.

Setelah memiliki unit mobilnya, mulailah mengembang biakkan ternak mobil kita ini. Untuk membayar biaya unit mobil kita ini, maka mobil kita ini kita sewakan kepada orang-orang yang membutuhkan mobil baik untuk keperluan keluarga maupun untuk keperluan usahanya.

Jadi, mobil kita yang 1 unit tadi sudah dapat menjadi ternak "sapi perahan" yang menghasilkan. Untuk mengembang biakkannya lagi, maka kita membutuhkan mobil-mobil lainnya. Untuk itu kita membutuhkan kepercayaan agar ada banyak orang yang bersedia menitipkan kendaraan kepada kita.

Jika sudah banyak yang bersedia menitipkan kendaraannya pada kita, maka otomatis jumlah "ternak mobil" kita akan semakin banyak jumlahnya. 

Karena mobil sudah ada banyak yang kita miliki, maka kita sudah dapat memulai usaha kita dengan menjadikan unit-unit ternak mobil kita menjadi unit-unit "sapi perahan" kita.

Dan dari sinilah kita memulai usaha ternak mobil kita....

Mulailah menyewakan ternak mobil kita.....


Wednesday, January 16, 2013

Banjir Jakarta, Berdoa dan Pasrah atau Pindah?

Jakarta dan sekitarnya untuk sekian kalinya lagi-lagi Banjir. 
Ada 2 hal yang bisa kita lakukan:

  1. Pray and surrender. Pasrah dan berdoa agar banjir tidak datang lagi.
  2. Make a Change. Melakukan sesuatu perubahan. 

Sewaktu saya masih tinggal di Jakarta, Banjir adalah suatu "hadiah" dalam mengarungi jalanan jakarta. Banjir adalah sebuah tontonan seru buat anak-anak dan banjir juga bisa menjadi "alat bantu" agar kita tidak masuk sekolah atau tidak masuk kantor. 

Tapi lama-kelamaan banjir ini, menjadi semacam alat pemicu stress, dan juga dapat juga menjadi alat pemicu penyakit lainnya. 

Strategi yang saya lakukan adalah berdoa dan pasrah jika sudah terjadi banjir dan kemacetan dan stress terjadi dimana-mana. 

Dari sekian juta orang yang ada di Jakarta tidak ada satupun yang mampu mengelola banjir yang dahsyat ini yang mampu melumpuhkan kegiatan masyarakatnya...

Lalu, apakah kita bisa merubah Jakarta? atau malah kita balik, kita saja yang merubah lokasi tempat tinggal kita dan mengatakan "good bye flood".....

Nah, langkah inilah dulu saya ambil, karena tingkat stress yang begitu tinggi ini saya rasa telah membuat badan mudah sakit dan kepala sering sakit juga. 

Saat itulah terpikir untuk pindah ke luar Jakarta, namun masih bisa menikmati segala "suasana" Jakarta. 

Maka sayapun pindah ke BSD Serpong. Sebuah kota yang lebih tertata rapi dengan drainase dan kondisi lingkungan yang lebih terawat. 

Saat pindah, benar-benar begitu terasa lega. Karena semua kebutuhan dan keinginan kita baik itu untuk bekerja, berusaha, sekolah dan aktifitas sosial dan jalan-jalan semuanya sudah disediakan di sebuah kota mandiri. 

Jadi, salah satu solusi dalam mengatasi banjir adalah menghindari banjirnya. 

Hindari banjirnya, hindari stressnya dan hindari suasana kacau balaunya (unmanageable). 

Saya dulu berdoa "wahai Jkt.. Pindahlah Kesemrawutan Jakarta....."

atau kalo tidak bisa pindah...Sayalah yang pindah....

Hmmmm....sebenarnya
Masih banyak lokasi lain yang bisa membuat hidup kita lebih berharga dan lebih bernilai ketimbang harus menerima kenyataan bahwa hidup di Jakarta dengan penuh gengsi namun setiap tahun harus menghadapi banjir yang tidak dapat ditoleransi lagi. 

Kita boleh saja, berharap pemerintah dapat mengatasinya....tapi sampai saat ini, sepertinya masih membutuhkan waktu yang lama dalam mengatasi masalah manajemen kota Jakarta.

Nanti jika suatu hari nanti, Ibukota sudah layak untuk dihuni dan dijadikan tempat aktifitas yang menyamankan hati, bolehlah kita untuk kembali mengunjungi Jakarta yang memang selalu saja menyimpan keindahan.....


1 solusi, pindahlah sebelum Jakarta "dipindahkan....."

Dalam persepsi spiritual.....
Mungkin Tuhan dan para malaikat menginginkan warga Jakarta, tidak melulu mencari duniawinya....
Tidak melulu bekerja sampai malam, tak  mengenal waktu, tak mengenal dirinya dan bahkan tidak mengenal lagi kepada siapa dan untuk siapa sebenarnya mereka bekerja. 

Menghalalkan segala cara untuk mencapai tujuan singkat, tanpa mempedulikan tujuan utama untuk mengabdi kepada Sang Maha Pencipta. 

Di Jakarta, kita telah terbutakan oleh kesilauan dunia materialisme. berlomba-lomba mencari duniawinya yang pada akhirnya dunia yang begitu gemerlapnya, bisa lumpuh dan tidak memberikan apa-apa selain sumber stress dan sumber penyakit. 

Apalah artinya uang yang begitu banyak, tapi tidak memberikan kebahagiaan?

Cobalah, mari lakukan sesuatu untuk memindahkah diri kita dan orang-orang yang kita cintai ke tempat yang lebih aman dan nyaman demi kebahagiaan mereka.

Mulailah mencari tempat yang layak, aman dan nyaman untuk tinggal dan bekerja, karena sesungguhnya masih banyak tempat-tempat dan kota-kota mandiri yang memberikan begitu banyak fasilitas yang sangat cukup untuk tinggal dan untuk bekerja menjalani sisa kehidupan kita..... 

Saya rasa, masih banyak tempat yang dapat memberikan kebahagiaan bagi anda dan keluarga. 

Pilihlah lokasi tempat tinggal yang memenuhi unsur-unsur lingkungan dan memiliki tata kelola kota yang baik. 

Bayangkan, anda dan keluarga tinggal di sebuah kota yang bersih dan nyaman tanpa harus menghadapi banjir setiap tahun.

Bayangkan, anda dapat setiap hari mengantar anak-anak tercinta anda ke sekolah tanpa harus menghadapi kemacetan yang membuat stress setiap hari.

Bayangkan, kita dapat bekerja dengan nyaman, sehingga bekerjapun bisa lebih dinikmati sebagai sebuah penghargaan Tuhan kepada kita. 

Dan, saya rasa...
Tuhan tidak ingin melihat orang-orang yang dicintaiNya....harus hidup menderita....
Bahkan, Tuhan ingin melihat, orang-orang yang dikasihiNya...
Memiliki kehidupan yang layak, damai, indah dan bahagia....hingga saat waktu kita habis. Maka... 
Tuhan akan memanggil kita ke pangkuanNya....dengan senyum bahagia....







Thursday, January 10, 2013

Tentang Rasialisme

Saya pernah merasakan bagaimana tidak nyamannya menjadi suku minoritas.

Bahkan sampai saat inipun, saat sudah berada di Indonesia, terkadang saya masih merasakan adanya sedikit tindakan Rasialis yang tidak menyamankan menjadi salah satu suku di Indonesia. 

Tindakan Rasialis yang saya alami waktu itu adalah saat saya merantau ke Australia untuk menimba ilmu. 
Tindakan rasialis ini, memang dilakukan oleh sebagian kecil masyarakat Australia, jadi bukan keseluruhan masyarakat Australia membenci orang Asia. 

Karena perasaan tidak nyaman, perasaan dibenci dan tidak disukai oleh kaum mayoritas, terkadang membuat kita merasa serba salah. 

Olehnya itu, saya secara pribadi tidak setuju jika ada orang yang menyebar kebencian atas nama rasialisme atau sukuisme. Apalagi jika hal itu tejadi di Indonesia, negeri yang Bhinneka Tunggal Ika. 

Orang-orang yang menyebar kebencian terhadap kaum minoritas adalah orang-orang yang tidak menghargai "hasil karya" Allah. Karena setiap manusia sebenarnya diciptakan suci dan mulia apapun suku atau rasnya. 

Tindakan rasialis yang dilakukan di Australia, biasanya dilakukan oleh anak-anak remaja yang belum dewasa. Dan inipun saya anggap wajar, karena mereka masih anak-anak, yang memiliki tingkat akal dan perasaan yang masih labil. 

Namun, yang terkadang saya sayangkan, jika tindakan rasialis terjadi diantara sesama suku-suku di Indonesia. Yang notabene adalah orang-orang Indonesia sendiri.

Orang-orang dewasa yang berpendidikan tinggi yang semestinya mengajarkan kebaikan malah menyebar kebencian. Dengan menyebut suku tertentu dengan "positioning" yang jelek dan kurang baik.  Padahal setiap suku atau negara tidak mencerminkan sama sekali dengan individu tertentu. Bintang boleh sama tapi tabiat dan sifat seseorang berbeda-beda, tidak dapat kita generalisir semua. 

Sewaktu di Australia, orang Indonesia dianggap adalah orang yang suka mencuri dan kurang beradab karena banyaknya terjadi tindakan pencurian di Indonesia. 

Namun, saya tanyakan kepada orang Indonesia adakah yang mau disebut pencuri. Dan apakah kita memang sering mencuri seperti yang di"positioning"kan oleh negara lain?. Padahal, di Indonesia sama dengan di Australia kitapun tidak suka dengan tindakan pencuri atau koruptor. 

Jika negara lain, tidak mengenal kita. Itu adalah hal wajar, dan butuh waktu lama untuk membuktikannya bahwa kita bukanlah bangsa yang suka mengambil hak orang lain.  

Inti pemikiran saya adalah, bahwa orang-orang yang menyebar kebencian, sebaiknya diberi pelajaran berharga. 

Dalam hukum di Indonesia, bahkan telah diatur orang-oang yang menyebar kebencian walaupun lewat internet akan mendapatkan sanksi hukum. 

Perbuatan yang dilarang dalam Pasal 28 ayat (2) UU ITE ialah dengan sengaja dan tanpa hak menyebarkan informasi yang ditujukan untuk menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan individu dan/atau kelompok masyarakat tertentu berdasarkan suku, agama, ras, dan antargolongan atau SARA.
Bunyi Pasal 28 ayat (2) UU ITE adalah sebagai berikut:
Setiap Orang dengan sengaja dan tanpa hak menyebarkan informasi yang ditujukan untuk menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan individu dan/atau kelompok masyarakat tertentu berdasarkan atas suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA).
Jika sudah ada payung hukum ini, maka setiap orang akan berpikir dua kali untuk menyebar kebencian bahkan lewat media sosial.

Mereka sebaiknya dikumpulkan dan diharapkan berinteraksi dengan suku-ras lain dan belajar saling menghargai dan saling menyayangi sebagai sesama makhlukNya.

Mereka sebenarnya tidak mengetahui bagaimana rasanya menjadi berbeda dan menjadi minoritas. Jadi dengan mudahnya menyebar kebencian, agar disukai oleh sesama suku/rasnya sendiri. Namun tindakan ini tidak gentle dan serasa menari diatas penderitaan orang lain.  

Orang-orang ini, sebaiknya belajar bagaimana menghargai suku atau ras lain yang tidak sama dengannya.
Belajar melihat perbedaan dan belajar menghargai perbedaan. 

Mari kita ajarkan orang-orang yang menyebar kebencian dengan memberi kebaikan yang lebih kepadanya, karena sesungguhnya dialah sebenarnya yang membutuhkan cinta dan kasih sayang dari sesamanya....






Tuesday, January 1, 2013

Sani Start Up The Business

Saya memulai bisnis sewa mobil sewaktu duduk di bangku kuliah.

Saya memulainya dari sebuah rumah yang terletak di Ciledug Tangerang yang berbatasan dengan Jakarta Selatan.

Waktu itu waktu tempuh antara Ciledug Jakarta kurang lebih 45 menit.

Supir pertama saya adalah seorang teman yang kebetulan juga tinggal bersama saya, saya yang menjadi marketing sekaligus staffnya. Saya menjadi tukang cuci mobil, menjadi sopir, staff operator telepon, marketing staffnya hingga managementnya.

Cara promosinya waktu itu adalah dengan memasang iklan di sebuah koran terkenal di Jakarta. Waktu itu, promosi dengan cara begini cukup efektif dan terbukti setiap hari ada yang menyewa mobil.

Sejalan dengan berkembangnya zaman, maka muncullah era internet yang dapat lebih cepat dan lebih murah dalam biayanya.

Maka mulailah saya belajar menulis terutama di blogger. Anda juga bisa melakukannya dengan cara mengunjungi situs www.blogspot.com atau www.wordpress.com. Untuk mengetahui langkah2 dasarnya boleh anda kunjungi Langkah Praktis Membuat Blog. Setelah membuat blognya lakukanlah langkah-langkah marketing untuk memasarkan bisnis pertama anda.


Jika anda ingin memulai bisnis, yang pertama dilakukan adalah usahakan mencari alat marketing yang efektif untuk menunjang bisnis awal anda.

Alat marketing yang paling efektif dan efisien untuk saat ini adalah internet.

Selama ada jaringan internet, maka dimana saja dan kapan saja anda dapat memulai bisnis anda.

Kembali ke masa-masa awal saya memulai bisnis, mobil yang sewakan pertama kali hanyalah 1 unit mobil dengan mobil kijang tua hasil sisa sewa mobil yang dimiliki oleh orang tua.

Lama kelamaan mobil tua ini semakin tua kondisinya dan saya berusaha untuk selalu meremajakannya agar biaya perawatannya tidak menggerogoti nantinya.

Dalam setiap bisnis, terutama pada masa awal berdirinya dibutuhkan seorang "driver" atau seorang "jenderal" yang menjalankan bisnis tersebut.

Jadi usahakan jangan membiarkan orang lain yang mengerjakannya. Lakukanlah semua sendiri terlebih dahulu.

Yah...Mulailah dari anda sendiri.

Seringkali jika saya yang membawa mobil, pelanggan cukup kaget jika yang mengantar mobil adalah pemilik langsungnya.

Malah kadang beberapa diantaranya ada yang langsung akrab dan nyambung hingga kami dapat bercerita berjam-jam jika penyewanya juga menyukai bidang bisnis.

Saya setiap hari menikmati mencuci mobil sekalian berolah raga.

Saya dapat merasakan bagaimana senangnya sesorang memandikan binatang peliharaannya. Nah, andaikan bisnis kita kita anggap sebagai "peliharaan" tentunya kita akan rela memandikannya setiap harinya bukan?.

Jangan takut untuk terjun langsung ke lapangan, karena di lapangan kita akan selalu bertemu dengan berbagai macam orang yang bisa saja nantinya menjadi network kita yang suatu hari malah bisa membantu kita.

Setiap pemilik bisnis, akan menikmati bisnisnya jika dia terjun langsung dan akan mengetahui permasalahan yang sebenarnya terjadi.

Karena saya memulai bisnis dari rumah, terkadang muncul rasa bosan juga. Permasalahan ini sering kali saya alami, selain tentunya masalah teknis seperti mobil yang kotor atau mobil yang bermasalah di jalanan.

Ini saya sikapi dengan cara menuliskan pengalaman saya, dan seolah-olah saya ditonton oleh malaikat. Hmmmm agak aneh memang, tapi itu salah satu contoh upaya saya dalam mengatasi kebosanan. Nah karena saya merasa ditonton, jadi saya anggap saja seperti memerankan sebuah film.

Enaknya bisnis dari rumah adalah efisiensi dan efektifitasnya.
Namun, yang perlu kita manage yang tidak kalah pentingnya adalah bagaimana tetap fokus dan menikmati bisnis yang kita kembangkan.

Saya sendiri, bisa dikatakan masih jauh dari puncak kesuksesan dan belum ada apa-apanya dalam bisnis ini.

Namun satu hal yang ingin saya lakukan adalah, saya ingin bisnis yang saya rintis ini memiliki sebuah nilai sejarah, minimal untuk anak cucu saya kelak dan syukur-syukur jika ada orang yang dapat memanfaatkannya. Maka saya buatlah situs sani media dan situs rumahbisnisindonesia.com

Bisnis rental mobil yang saya jalankan saya anggap bagaikan beternak mobil.

Malah terkadang saya menganggap diri saya sebagai seorang "penggembala mobil".

Hanya saja mungkin tidak terlalu repot karena "binatang peliharaannya" tidak mengeluarkan kotoran seperti halnya binatang yang sesungguhnya.

Yah, walaupun kendaraan saya belum seberapa banyak namun minimal saya ingin membuat orang tua dan orang-orang yang saya cintai merasa bangga dan semoga bisa menjadi inspirasi bagi keluarga dan orang lain...

Saya, mungkin sama seperti anda, yang saat ini juga sedang berjuang untuk memulai dan mengembangkan bisnisnya. Mari bersama-sama saling bantu dan saling bersinergi untuk kemakmuran keluarga dan orang-orang yang kita cintai....

Jika anda ingin dibantu dalam memasarkan bisnis awal anda, saya dengan senang hati bersedia membantu anda.